Waktu

Tak terasa waktu berlalu begitu cepat hingga tanpa disadari jarang sekali aku mengurus blog ini dan jarang berkunjung ke rumah para sahabat, dikarenakan aku banyak mengurusi hal-hal yang berbau masa depan dan juga komunitas kecilku hingga lupa waktuku mengurusi blog ku sendiri.

Ya bicara soal waktu, apakah kita pernah berpikir kapan waktu terhenti..??

Antara waktu dan kehidupan saling bersangkutan dan bahkan sudah menjadi satu kesatuan yang sudah berlangsung sejak awal adanya kehidupan dan bahkan waktu akan terus berjalan bilamana nafas kita terhenti. Waktu merupakan sebuah proses dimana kehidupan berlangsung, berpautan dengan irama jalannya sebuah proses kehidupan itu sendiri. Pernahkah kita berpikir, bagaimana cara memanfaatkan serta mengolah waktu yang setiap harinya berjalan disela-sela kehidupan pribadi kita? Dan pernahkah kita menghargai waktu? Seiring waktu berjalan terkadang kita lupa dengan apa yang harus kita kerjakan atau bisa juga menyia-nyiakan waktu yang seharusnya bermanfaat namun dibuang sia-sia, seperti halnya dalam pekerjaan kita sehari-hari, biasanya kita mengesampingkan hal-hal yang seharusnya mudah dan cepat untuk dikerjakan, namun sebaliknya, kita melakukan/membuang waktu itu dan berpikir masih ada hari esok atau biasanya juga kita selalu beranggapan, ”hari ini untuk hari ini sedangkan besok ya gimana besok” seringkali terdengar ucapan-ucapan demikian dari mulut kita bahkan rekan kerja ataupun orang-orang terdekat kita.

Terkadang kita juga tidak bisa menyalahkan sikap orang yang beranggapan, bahwa waktu masih berjalan dan kita juga tak bisa berbuat banyak untuk mengemukakan pendapat kita tentang waktu mereka yang terbuang sia-sia.  Akan tetapi bilamana kita mengingat bahwasanya waktu akan terus berjalan mengiringi kehidupan ini apakah hidup kita pun akan terus berjalan hingga maut menjemput kita? Dan apakah waktu itu akan ikut mati apabila kita mati kelak? Jawabannya tidak..!!! seperti yang saya sebutkan diatas, bahwasanya waktu sudah berjalan bersamaan dengan adanya kehidupan dan akan terus berjalan sekalipun kehidupan ini berakhir.

Ketika sederet waktu kita terbuang, pada akhirnya kita selalu menyesalkan dan selalu berpikir kenapa tidak  sedari awal dilakukan ( dalam sisi pandang/hal yang positif ).

Apabila kita mau memanajemen waktu kita, banyak sekali manfaat yang kita dapatkan bukan hanya kita menjadi lebih tenang tapi kita juga sudah bisa menghargai waktu yang diberikan Tuhan untuk kita dalam menjalani proses kehidupan. Memang susah apabila kita tidak mencobanya tapi apa salahnya mencoba untuk menghargai proses/waktu? Waktu adalah proses dan ingatlah waktu yang terbuang tidak akan kembali lagi maka hargailah sebuah proses dan manfaatkanlah sebaik mungkin waktu yang kita miliki karena waktu yang berjalan/berlalu, tidak akan pernah berhenti dan juga kembali.

Maaf jika ada kata-kata yang menyinggung sahabat,  mari bersihkan hati ini dengan membuang sejumlah prasangka buruk.

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa, semoga setiap desir nafas ini, membawa kita menghargai Waktu

-salam- ^_^

112 Tanggapan to “Waktu”

  1. nice post Bro! Sarimin ucapin makasih! sangat bermanfaat sekali buat Sarimin

    Suka

  2. manfaatkan waktu senggang kita sebelum datangnya sempit
    manfaatkan waktu sehat kita sebelum datangnya sakit

    melangkah terus Riez, selagi hayat dikandung badan..

    Suka

  3. waktu….
    waktu adalah uang.

    Waktu terus berputar dan tak akan bisa kembali.

    semangat terus Sob..

    Suka

  4. ngak bisa ngulang kembali arau rewin ya>?

    Suka

  5. haddiirr…
    sore sore gini ngunjungin sahabat… sapa tau ada bekal buat buka nanti…..

    Suka

  6. maaf pak hariez aku juga mau ikutan ngucapin met berpuasa yah dan kalau sering iseng……ya maaf! (kayaknya kalau soal banyak salah si blue yah bukan aku………hehehe ya maaf!
    salam

    Suka

  7. waktu itu terus bergerak dan takkan pernah kembali. rasa sesal itu bahkan tidak bisa mengembalikan waktu. sekuat dan sekaya apapun kita tidak akan bisa mengembalikan sedetik yang terlewat.

    semoga kita bisa terus menghargainya.

    Suka

  8. Mudah2an bau masa depan nya wangi….

    Suka

  9. kalo udaj kiamat waktu kayaknya akan berhenti

    Suka

  10. Salam kenal wahai sahabat.. 🙂

    Suka

  11. time management adalah yg paling sulit di aplikasikan di masing2 individu, tinggal bagaimana seseorang memanage waktunya sendiri agar waktu yang sempit di dunia ini tidak terbuang sia-sia….

    beuhhhh…bahasa gw, gaya bettt dahhh….

    selamat beribadah puasa

    Suka

  12. Waktu… Keadaan… Keberadaan… Kehidupan… Hidup itu sendiri… Selalu ada sejak awalnya… Mari manfaatkan hidup kita dgn sebaik-baiknya…
    Salam hangat dan damai selalu…

    Suka

  13. Jadi inget lagunya bondan prakosa.

    “Hanya waktu yang dapat menjawab”
    Mukin karena manusia tidak bisa menebak apa yang terjadi ya?

    Suka

  14. Assalamu’alaikum,
    Tulisan yang sangat bagus Mas Hariez. Nabi Muhammad SAW bersabda : ”Ada dua kenikmatan yang seringkali manusia lalai memanfaatkannya : kesehatan dan senggangnya waktu” (HR Bukhari, Tirmidzi dan Ibnu Maajah dari Ibnu Abbas r.a). Semoga kita bisa mengisi sisa waktu hidup kita di dunia ini, dengan melakukan banyak amal ibadah dan kebaikan, untuk bekal kita kelak, amin.
    (Dewi Yana)

    Suka

  15. saya selalu beranggapan bahwa waktu adalah pisau,
    bila benar cara menggunakan, insya allah kebaikan yang kita dapatkan..
    jika tidak. .. pasti kebinasaan yang akan menjelang… :
    selamat menunaikan ibadah puasa..
    insya allah kita iringi nafas kita dengan dzikir…
    🙂
    salam..

    Suka

  16. cantigi™ Says:

    ulasan ttg waktunya keren bro..
    meaningful..

    Suka

  17. mudah²an waktu yg terbuang tidak membuat kita semakin terpuruk…

    Suka

  18. semoga kita semakin bijak memanfaatkan waktu agar tidak terbuang sia²…
    terimakasih sudah berkunjung ke blog sederhana saya..

    slam, ^_^

    Suka

  19. Selamat menjalankan ibadah puasa dan pergunakanlah waktu dengan sebaik-baiknya….

    Suka

  20. waktu itu pedang. menurut hadist sih gitu… hehehe. met puasa kawan.

    mau buka pake apa hari ini?

    Suka

  21. janganlah pernah kita terhanyutkan oleh waktu
    mari kita yang mengaturnya hingga dia yang hanyut akan kita *maksutnya*
    he he he he

    selamat dan semangat berpuasa sob 🙂

    Suka

  22. Itulah waktu kita yang selalu hilang detik demi detik menuju ke peraduan.

    Bulan yang penuh himah yang didalamnya terdapat luapan ampunan dan berkah. Marilah kita pergunakan bulan ini dengan sebaik2nya. Bulan yang meningkatkan rasa keimanan yang membumbung tinggi pada setiap muslim. Diharapkan tidak hanya bulan yang trend doank, masjid penuh minggu pertama, habis itu bolong deh. Mari kita semangat untuk menjadi muslim yang baik dimulai dari sekarang

    salam. mampir ke blog kami

    Suka

  23. Waktu yang takkan pernah berhenti, meski terkadang manusia menghentikan langkahnya…Di dalam waktu lah kita berjalan…
    Sebaik-baiknya manusia adalah yang pandai memanfaatkan waktunya, dan hari ini harus lebih baik dari hari kemarin…Meski itu tidak semudah yang dikatakan ternyata…Tetapi yg penting tetap semangat!!

    Suka

  24. waktunya saya yang datang berkunjung…….hehehe
    salam
    met puasa ya pak

    Suka

  25. waktunya aku mau bilang panggil aku kezedot………dot bukan yang itituh…….hmm
    salam

    Suka

  26. Met puasa ya Jier..

    Btw… manajemen waktu ya..
    postingan ini kena nih ke gue
    lagi gak bisa manaj waktu maen game 😀
    ehhehee

    Suka

  27. waktu untuk aku blogwalking juga telah tiba..
    gk lupa kow sama brother ku yang satu ini……..waktuku juga habis ditelan tuntutan pekerjaan, tapi sebisa mungkin Istana ku ini tetap terurus
    met menunaikan ibadah puasa, mohon maaf lahir bathin

    Suka

  28. Romadhan menggetarkan Jiwa2 yang Haus akan Cinta Kasih Allah, sementara Kasih Sayang Allah tiada terbatas. Semoga Menjadi Berkah untuk Semua Saudara2ku Wabil Khusus kang Hariez yang saya sayangi dan Kasihi.

    MOHON MA’AF LAHIR & BATHIN DARI KALIAN SEMUANYA…..semoga terbuka untukku sekeluarga.

    Salam Cinta Damai dan Kasih Sayang ‘tuk Sahabat Sahabatku terchayaaaaaank
    I Love U fullllllllllllllllllllllllllllllll
    😉 😈 🙄 😳 :mrgreen: 😆 💡 👿 😥 ➡ 😀 ❓ 😐 😡 😮 😛 😀 😕 😦 ❗ 😯 8)

    Suka

  29. ass.
    waktu itu juga yang membuat saya lupa mas.. sama dong kalau gitu ma saya. kapan noh mampir di batjoe wordpress.com untuk sejedar menikmati teh hangat..
    salam kenalk dari kami mas semoga berkenan

    Suka

  30. yah.. emang kalo udah keasikan dalam suatu kelompok, suka lupa hal2 laennya

    gue juga gitu koq..

    sampe2 postingan di blog pribadi agak terbengkalai – terutama yang dotkom

    Suka

  31. waktunya saur?
    waktunya buka?

    Suka

  32. asal bisa ngatur waktu, pasti bisa… 😛

    Suka

  33. kadang waktu memang sebuah kendala……………met puasa bro

    Suka

  34. kidungjingga Says:

    yah, kita kadang terlena dalam keseharian kita, dan kemudian banyak hal yang terlewati, sementara waktu juga ga punya rem, untuk berhenti, dan ngikutin apa yang kita ingin. jadi bener ya… manfaatkan waktu sebaik2nya..

    Suka

    • yupzz..benar Teh 😀 seandainya saja waktu itu punya rem, pasti akan lebih terlena lagi kitanya :mrgreen: dan semoga saja kita bisa manfaatkan waktu kita dengan sebaik mungkin ya Teh..

      Suka

  35. memang waktu nggak bisa balik dan nggak bisa berpihak pada kita……

    salam peace maz.

    Suka

  36. Nice posting indeed… often time is so precious, one learned the value of it once it’s gone..

    Kind regards from West Africa..

    Suka

  37. Waktu berjalan tanpa henti.
    Smoga Bendol bisa memanfaatkan waktu se”baik-baik”nya…
    Thanks pencerahannya bro…

    Suka

  38. Para Sahabat mari kita gunakan momentum PUASA RAMADHAN ini untuk mempersatukan RASA.. membentuk satu keluarga besar dalam persaudaraan ber dasarkan CINTA DAMAI DAN KASIH SAYANG.. menghampiri DIA.. menjadikan ALLAH sebagai SANG MAHA RAJA dalam diri.. menata diri.. meraih Fitrah Diri dalam Jiwa Tenang.. menemukan Jati Diri Manusia untuk Mengembalikan Jati Diri Bangsa
    Salam Cinta Damai dan Kasih Sayang ‘tuk Sahabat Sahabatku terchayaaaaaank
    I Love U fullllllllllllllllllllllllllllllll

    Suka

  39. hallloooooooo belum bangun yaaaaaaaak

    Suka

  40. mampir sekedar mau bangunin untuk sahur dan berkenalan…
    salam hangat buat sahabatku semoga berkenan untu mamapir ya..

    Suka

  41. Patinya waktu ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Kita tidak mengetahui kapan batas waktu kita menginjak dunia ini. Kita dekatkan diri kepadaNYA. Waktu di dunia begitu pendek, tidak terasa umur kita di dunia semakin berkurang.

    salam mampir ke blog kami

    Suka

  42. Waktu memang harus dikelola dengan baik, menit demi menit sehingga setiap saat waktu bisa kita manfaatkan.
    Kadang kita terlena, mengira waktu masih panjang padahal besok PR harus dikumpulkan ha..ha..ha.
    Daya diberi waktu untuk mengerjakan dissertation selama 6 bulan, ternyata seminggu sebelum waktu penyerahan baru selesai, gara-garanya yaitu tadi “tidak mengelola waktu dengan baik ”

    Salam hangat dari Surabaya

    Suka

  43. Saya tidak akan pernah berprasangka buruk kepada Mas Hariez kok….

    Selamat menunaikan Ibadah Puasa 1430 H

    Salam semangat selalu ya Mass

    Suka

  44. haddiirrr………

    selepas waktuku menyepi… mengunjungi sehabat untuk meminum secangkir kopi….

    cu…

    Suka

  45. takbnyak waktu menuggu waktu, jangan sampai kita tenggelam dalam waktu, tapi mari kita mulai kembali mengejar waktu….. 🙂
    salam….

    Suka

  46. Berbicara masalah waktu, tak terasa kini sudah tiba waktu sahur,
    selamat sahur kawan, semoga hari ini dan seterusnya kita diberi kekuatan untuk menjalankan ibadah,
    Amin…

    Salam

    Suka

  47. Anda dapat award lho dari saya. Silahkan di-cek di sini

    Suka

  48. gimana buka puasanya
    koq blue tetap tak diajak yah hehehe……….
    salam hangat selalu
    tapi pury ikut kan?

    Suka

  49. Kita masih menumbuhkembangkan budaya “alon-alon wathon kelakon” sama “pelan-pelan asal selamat”

    padahal seharusnya “cepet-cepet wathon sempurna’ sama “biar cepat asal selamat”

    Suka

  50. Yang sabar mas. Sabar. Orang sabar pasti akan berhasil. Pelan-pelan asal berhasil

    Suka

  51. __yang pernting sampai tujuan…hahay..gitu ia kira2…sekarang puasa yang ke9kang..semangat!__

    Suka

  52. yan9 pasti wakTu nda bisa terulan9 kembali ries..
    so just do the best for this time..

    happY shaum too 🙂

    Suka

Tinggalkan komentar